Rabu, November 02, 2011

Ikut Arus balik Lebaran 1429H












Sudah kebayang sebelum berangkat, arus balik yg akan dilalui pasti tidak semudah saat berangkat. karena hari minggu bagi sebagian pemudik adalah hari teakhir untuk menuju Jakarta. dan ternyata benar......sejak memasuki kota Brebes hampir tak ada kesempatan memacu kendaraan lebih dari 20km/jam....arah Jakarta penuh kendaraan roda dua maupun roda empat. Hanya agak lega sesaat ketika bisa ngebut di Tol kanci....saat itu semua kendaraan seolah berpacu menekan gas sekencang-kencangnya sampai dimana top speed mereka.
Begitu memasuki Indramayu.......seolah ini daerahnya mobil matic,betapa tidak kita hanya bisa maju sejengkal demi sejengkal...entah berapa jauh. Seolah kita mulai berpacu denga rasa ngantuk yg sudah dipelupuk mata...karena jam sudah menginjak pk 22.00.

Setelah melalui daerah Patrol dan Sukamandi yg membosankan dan melelahkan...akhirnya sekitar pk 02 dini hari sampai juga dipintu tol Cikampek. Sedikit harapan semoga cepet sampai dirumah karena ini jalan tol (walau jarak ke rumah masih 80km).....nyatanya...setelah melewati pintu tol Cikampek macetnya berlanjut juga. Bersyukur tak jauh dari awal macet didepan ada rest area pertama...dan mobil dibawa menepi walau sudah ada rambu bahwa rest area full....dan memang didalam area parkir harus muter2 dulu sebelum menemukan tempat parkir...dan pada akhirnya sisopir terlelap ditrotoar beralaskan koran seperti yg dilakukan para pemudik lainnya.

Test IBM Think pad



Test posting lewat server/LAN dari email hkkja......
Setelah beberapa minggu Laptop hancur...alias mati total(tidak bisa direpair), cukup sepi juga hidup ini..biasanya bisa browsing jadi seperti orang paling pendiam didunia ini. Tapi syukurlah bos cukup mengerti...situasi bete tidak berlarut-larut.
Setelah melakukan beberapa setting yg diperlukan di Laptop agar bisa interaksi dengan dunia maya semua jadi normal kembali.
Kali ini tulisan dibuat dan diposting dengan IBM Think Pad...keren walau tidak baru....hobby nulis dan membuat berita jadi tersalurkan kembali. Semoga bermanfaat.

De Koning, uniek place for chocolate drink











Kalo tulisan ini dibuat bukan berarti mau ikutan acara kuliner-kulineran seperti yg ada di tivi loh, tapi gak ada salahnya kalau berkunjung ke suatu kota kita buat resensi tempat-tempat yg menarik (menurut saya dan pak Abe) untuk ditulis...siapa tahu temen-teman suka hal-hal yg agak beda...misal nya tempat makan,tempat minum atau tempat spesial yg meninggalkan kesan mendalam kalau kita kunjungi.
Semarang....kota yg kaya akan peninggalan sejarah kuno dan terkenal dengan kota lamanya yg dulu di buat oleh Belanda adalah salah satu kota yg sering kami kunjungi. Banyak tempat makan yg menarik dan khas....tempat makan yg mulai kelas bawah (tapi yg makan banyak orang berduit dan bermobil) atau restauran tempo dulu dengan penyajian menu ala kini yg cukup buat kantong kelas menengah...atau Restauran mewah yg sampai saat ini belum bisa kami kunjungi karena harganya yg mungkin mahal.
Kali ini saya akan ceritera sedikit tentang de Koning.....tempat nya di jalan Pemuda,Semarang...entah ini termasuk restauran atau cafe atau toko cake...yg jelas ditempat ini juga menyediakan ruangan/ hall untuk acara pengantin yg cukup besar. De Koning terletak dibagian depan kiri, kalau kita masuk pertama yg kita jumpai tempat yg mirip cafe atau bar...kita datang memang pada saat yg tidak tepat,sore hari jadi pengunjungnya hanya beberapa.de koning memiliki menu yg khusus tentang minuman coklat yg penyajiannya beda...ice cream juga ada. Pokoknya kalau ingin menikmati makanan atau minuman yg menunya beda dengan tempat lain disinilah tempatnya. Sajiannya minuman coklatnya juga cukup nikmat walau coklatnya kental (coklat asli) tapi tidak terlalu pahit. Selain itu disini juga menyediakan sandwitch (roti yg diisi sayuran dan daging) yg rasa dagingnya terasa khas...karena ini kunjungan yg pertama tak banyak menu yg bisa dicoba.....tapi next time pastilah kita coba menu yg lain. Yg jelas disini juga menyediakan free hotspot....tapi kita belum nyoba sejauh apa keceptan koneksinya.......

Obsesi dibuatnya blog ini

Tadinya saya pikir blog ini bisa jadi tempat posting rame-rame sehubungan suksesnya kita tour (alaaaah kok tour... jalan2 gitu) rame2 ke Vila Air-Lembang, Bandung....eh ternyata saya terlalu jauh ber angan-angan...kita ternyata gak hidup diiklim kreatifitas menulis...walau internet sudah hampir gratis.
Salah satu penyebab sepertinya mood sebagian kita gak kesitu....boro-boro nulis,kerjaan banyak rek (mungkin cak kaji berfikir gitu)...yo wis lah. Memang tekhnologi diciptakan bagi yg berminat besar saja, yg punya antusiasme yg tinggi ke dunianya. Seperti kita gak bisa memaksa orang lain mencintai bola..atau mencintai Formula-1 atau Motogp yg masing-masing punya penggemar yg fanatik.
Banyak yg tiap hari nongkrong berjam-jam didepan Laptop masing-masing, tapi saya yakin tidak semua menyukai dunia blog. Jadi wajar saja membentuk komunitas yg tidak sehobby begitu sulit....yg gampang kita harus cari komunitas yg sejalan dengan dunia masing-masing...ya kayak bola dan F1 atau Moto GP tadi.
Seperti tulisan lain dihalaman ini mengenai blog....ini adalah catatan-catatan saya pribadi dan
pak Abe tentu saja yg pernah menulis juga di blog ini....
Semudah apapun penulisan dalam blog ini "tanpa minat yg besar" juga gak ada artinya.......blog perkembang pesat hanya dikalangan komunitasnya,selebihnya kita hanya menyia-nyiakan kemampuan komputer dan koneksi internet hanya untuk kerjaan routine. Padahal diluar sana dinegara yg internetnya gratis setiap orang sudah tidak asing dengan blog-blog yg bisa mengexpresikan kehidupan pribadi masing2 melebihi diary yg selama ini mereka tulis.
So........apakah kita masih membiarkan komputer kita jadi alat ketik semata?????

Pines Garden Hotel, Tretes


Anda tak akan menyangka ada hotel dengan view yg begitu indah dilereng welirang